Punya Toko? Anda Wajib Tahu 3 Jenis Bahan Sticker Cutting Ini!

  • Jan 13, 2024
  • Share On
Image of Punya Toko? Anda Wajib Tahu 3 Jenis Bahan Sticker Cutting Ini!

Sticker cutting merupakan salah satu hasil laser cutting yang dapat menjadi brand identity Anda. Pemilihan bahan sticker cutting akan mempengaruhi hasil akhir dan daya tahan sticker. Terdapat tiga bahan yang sering digunakan Laserfox jasa sticker cutting Surabaya untuk melayani pesanan customer. Pertama, vinyl, kemudian scotlite, dan oracle. Ingin tahu bagaimana karakteristik dari ketiga bahan ini? Yuk simak pembahasannya berikut!

Vinyl: Fleksibilitas dan Daya Tahan Tinggi

Source: Bigi Image

Vinyl merupakan bahan sticker cutting yang paling umum digunakan. Kelebihan utama vinyl yang biasanya Laserfox jasa sticker cutting Surabaya gunakan untuk ada pada fleksibilitasnya yang tinggi, dapat diaplikasikan ke berbagai permukaan, termasuk yang permukaan yang berkontur. Vinyl juga dikenal memiliki daya tahan tinggi terhadap cuaca ekstrem, sinar UV, dan tahan air. Ini menjadikan vinyl sebagai pilihan utama untuk sticker luar ruangan signage eksterior outlet Anda. Selain itu, vinyl hadir dalam berbagai warna dan jenis, memberikan Anda banyak opsi untuk meningkatkan awareness target market terhadap brand Anda.

Scotlite: Kualitas Pantulan Cahaya yang Tinggi

Source: 99 Design

Scotlite, atau reflective vinyl, dirancang khusus untuk memberikan efek pantulan cahaya yang tinggi. Sehingga membuat sticker ini terlihat lebih jelas bahkan dalam kondisi minim cahaya. Scotlite ideal untuk penggunaan pada kendaraan inventaris perusahaan Anda atau signage pada lalu lintas yang memerlukan visibilitas ekstra di malam hari. Sesuai pengalaman Laserfox handle sticker cutting Surabaya, bahan ini juga tahan terhadap elemen cuaca, memastikan sticker tetap terlihat dengan jelas dalam berbagai kondisi lingkungan.

Oracle: Kombinasi Kualitas dan Ekonomis

Source: Signarama

Oracle adalah merek yang dikenal dalam industri sticker cutting, dan mereka menawarkan berbagai jenis bahan sticker. Bahan Oracle sering lebih sering diminat karena kualitasnya yang baik, daya tahannya lebih kuat, dan varian warnanya yang cukup beragam. Selain itu, Oracle memiliki beberapa spesifikasi produk dengan harga yang lebih terjangkau. Hal ini membuat Anda jadi lebih mudah untuk menyesuaikan penggunaannya pada kebutuhan branding di sekitar office Anda.

Dalam memilih bahan sticker cutting yang tepat, pertimbangkan kebutuhan branding pada bisnis anda. Vinyl cocok untuk diaplikasikan di area outdoor, sedangkan Scotlite ideal untuk spot-spot office yang membutuhkan cahaya di malam hari. Lain halnya dengan Oracle yang menawarkan pilihan kualitas dengan harga yang lebih terjangkau. Dengan memahami karakteristik ketiga bahan ini, Anda dapat membuat keputusan yang tepat untuk mencapai hasil sticker cutting yang optimal bersama Laserfox jasa sticker cutting Surabaya.