Hantaran atau seserahan merupakan hal yang harus disiapkan pada saat sebelum acara pernikahan atau lamaran. Bagaimana tidak, pemberian hantaran menjadi salah satu prosesi yang penting di Indonesia. Hantaran dianggap sebagai simbol kesanggupan laki-laki dalam mencukupi kehidupan calon istri yang akan dinikahi. Oleh karenanya, penyerahan hantaran umumnya dilakukan dari pihak laki-laki kepada pihak perempuan. Hantaran biasanya diisi dengan berbagai barang keperluan dari pihak perempuan, seperti perlengkapan ibadah, perhiasan, make up, pakaian dan masih banyak lagi. Maka dari itu, diperlukan sebuah wadah atau tempat yang cantik untuk meletakkan hantaran tersebut.
Ada banyak jenis tempat hantaran yang sering digunakan. Namun, tempat hantaran dengan bahan acrylic dapat menjadi pilihan Anda. Bahannya yang kuat dapat menampung barang yang memiliki beban yang cukup berat. Selain itu, karakter bahan acrylic yang tembus pandang seperti kaca dapat memberikan kesan yang cantik dan elegan. Dengan box hantaran berbahan acrylic, Anda dapat mengkreasikan dengan memberikan ornamen hiasan di dalam maupun di luar box. Karena nantinya hantaran dapat terlihat dari luar, Anda juga bisa menata barang hantaran semenarik mungkin sesuai dengan yang diinginkan.
Jika bingung di mana menemukan box acrylic untuk hantaran, Anda dapat memesan box acrylic di My Laser Fox. Kami merupakan perusahaan penyedia jasa advertising, laser cutting, dan pembuatan neon box terpercaya di Surabaya. Anda dapat mengkonsultasikan ukuran box hantaran juga hiasan pendukung lainnya bersama kami.